Kamis, 28 November 2024

Kabar Olahraga

Chelsea Cuci Gudang, Real Madrid hingga Klub Liga Italia Antre, Cek Daftar 14 Pemain yang Dijual

Selasa, 7 Maret 2023 17:22

Chelsea dijual Roman Abramovic

POPNEWS.ID - Chelsea masih terseok-seok di kompetisi Liga Inggris.

Belanja pemain triliunan belum bisa membuat The Blues mapan di klasemen Premier League.

Terbaru, Chelsea merencanakan cuci gudang alias revolusi skuad.

Tercatat ada 14 pemain yang dilego di bursa transfer.

Sederet klub Liga Italia hingga Real Madrid antre mendapatkan pemain berkualitas buangan Chelsea.

Chelsea di era Todd Boehly sebagai pemilik baru sudah melakukan 'revolusi'. 

The Blues sudah belanja Rp 9 triliun di dua bursa transfer musim ini.

Para pemain muda diangkut demi menyongsong masa depan. Namun sayangnya, performa Chelsea masih jauh panggang dari api. 

Alias masih gurem dengan tertahan di papan tengah Liga Inggris

Dilansir dari Telegraph, muncul laporan kalau Chelsea mau merampingkan skuadnya. 

Pihak klub siap melepas pemain dengan sisa kontrak yang habis di musim panas 2023 dan pemain kontraknya habis di musim panas 2024-2025 (andai tidak mau memberi tanda tangan perpanjangan kontrak).

Ke-14 pemain itu adalah Mason Mount, Thiago Silva, Mateo Kovacic, Cesar Azpilicueta, Ruben Loftus-Cheek, Pierre Emerick-Aubameyang, Christian Pulisic, N'Golo Kante, Kai Havertz, Ben Chilwell, Conor Gallagher, Edouard Mendy, Hakim Ziyech, dan Kepa Arrizabalaga.

Para pemain yang kontraknya habis di musim panas 2025 yakni Havertz, Chilwell, Ziyech, Mendy, dan Kepa diyakini tidak akan dilepas berbarengan. 

Mereka masih diberi kesempatan semusim lagi dan akan disodorkan perpanjangan kontrak tahun depan. 

Namun jika ada harga yang pas, bisa saja akan dilepas.

Mason Mount kabarnya diincar oleh Liverpool. Sementara Christian Pulisic, masuk dalam radarnya Real Madrid. Sementara Hakim Ziyech, kabarnya ada beberapa klub dari Italia yang meminatinya.

Kovacic pun kabarnya diincar Man City. (*)

 

Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment