POPNEWS.ID - Penanganan kasus stunting terus dilakukan di Kota Tepian mulai dari tingkat RT hingga tingkat kota.
Terkait hal itu, DPRD Samarinda mengajak semua pihak untuk bekerja sama dalam menyelesaikan kasus stunting tersebut.
Hal itu disampaikan anggota DPRD Samarinda, Muhammad Rudi baru-baru ini.
Ia juga mengharapkan peran aktif Camat dan Lurah hingga berdampak pada menurunnya angka stunting.
"Kita mau persoalan ini (stunting) di Samarinda segera selesai, kita berharap semua pihak bekerja sama termasuk kami di DPRD Samarinda, akan terus mengawal ini," ujar Rudi.