Jumat, 22 November 2024

Dispora Kaltim Rampungkan Seleksi Paskibraka, Tahapan Selanjutnya Ikuti Seleksi Nasional

Selasa, 21 Maret 2023 21:24

FOTO BERSAMA: Suasana penutupan seleksi paskibrakan di Bontang/IST

POPNEWS.ID -  Tim Seleksi Paskibraka Dispora Kaltim, merampungkan proses seleksi calon paskibraka di Bontang.

Kota Taman jadi daerah terakhir pelaksanaan seleksi pasukan pengibar bendera (paskibraka) yang bertugas di Kaltim.

Agus Tianur, Kepala Dispora Kaltim, menyebut tim seleksi telah melakukan proses seleksi sejak Februari lalu.

Samarinda jadi tujuan pertama proses seleksi, dilanjutkan Penajam Paser Utara, Mahakam Ulu, Balikpapan, Kutai Barat, Paser, Berau, Kutai Timur, Kutai Kartanegara dan terakhir di Bontang.

“Tim sudah melakukan seleksi langsung ke masing-masing kabupaten dan kota. Paskibraka yang terpilih adalah mereka yang memenuhi standar,” kata Agus Tianur, Selasa (21/3/2023).

Selanjutnya para pasukan pengibar bendera yang lolos di tingkat Kaltim, akan mengikuti seleksi ke tingkat nasional.

Proses seleksi nasional akan dilakukan Badan Pembinaan Indeologi Pancasila (BPIP).

“Untuk peserta yang masuk ke tingkat provinsi akan mengikuti seleksi ke tingkat nasional," tegasnya.

Diketahui, proses seleksi paskibraka meliputi parade yang terdiri atas anatomi tubuh dan peraturan baris-berbaris, samapta/jasmani, psikotes, tes tertulis, hingga medical check up yang ditambah dengan penilaian Pembinaan Ideologi Pancasila (PIP). (Adv)

Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Berita terkait
POPentertainment