POPNEWS.ID - Produk makanan instan dari Indonesia kerap laris manis di luar negeri.
Meski demikian, ada pula beberapa produk yang akhirnya ditolak di luar negeri karena dinilai mengandung zat berbahaya.
Contohnya, mi instan.
Tak hanya laris di dalam negeri, mi instan buatan anak bangsa juga laris di luar negeri.
Namun, kontrol standar kesehatan yang ketat di beberapa negara membuat beberapa produk ini sempat bermasalah.
Berikut kami rangkum beberapa mi instan Indonesia yang ditolak di luar negeri.
Indomie Rasa Ayam Spesial
Indomie Rasa Ayam Spesial menjadi daftar terbaru dari mi instan yang dilarang di luar negeri, yakni di Taiwan.
Mi instan ini terbukti mengandung etilen oksida dengan jumlah melampaui batas.
Berdasarkan hasil pengujian, etilen oksida itu terdeteksi di paket bumbu mi instan Indonesia tersebut membuat Kemenkes Taiwan meminta para pengecer menarik produk mi instan tersebut dari toko-tokonya.