Kamis, 2 Januari 2025

City Keok di Community Shield 2022, Erling Haaland Tak Mampu Cetak Gol

Minggu, 31 Juli 2022 13:39

SELEBRASI - Penyerang Manhester City, Erling Haaland/ Foto: IG @erling.haaland

POPNEWS.IDManchester City takluk 1-3 dari Liverpool di Community Shield 2022 di King Power Stadium, Leicester, Sabtu 30 Juli 2022 malam.

Pada laga ini, penyerang anyar Manchester City, Erling Haaland jadi sorotan publik.

Hal itu tak terlepas dari performa pemain berpaspor Norwegia itu yang dinilai minim kontribusi.

Pasalnya ia gagal mencetak gol, meski mendapat peluang emas di depan gawang Liverpool.

Pada laga ini, Manchester City hanya mampu mencetak satu gol.

Gol Manchester City sendiri bukan ditorehkan oleh Erling Haaland.

Melainkan Julian Alvarez pada menit ke-70.

Sementara, tim lawan, Liverpool meraih kemenangan lewat gol Trent Alexander Arnold (21’), Mohamed Salah (80’) dan Darwin Nunez (90’).

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
POPentertainment